FAQ: Tentang Kolektibel

Apakah itu Kolektibel?

  • Kolektibel adalah marketplace NFT pertama di Indonesia yang mengkurasi momen- momen unik, terbaik dan legendaris di bidang olahraga, seni, budaya serta lifestyle. Selain primary market dimana kolektor dapat mengoleksi NFT yang baru dirilis oleh kreator, tersedia secondary market dimana sesama kolektor dapat membuat penawaran akan NFT yang dimiliki. Perilisan NFT yang ada diharapkan juga dapat memperkuat interaksi antara kreator dan fans.

Apakah itu NFT ?

  • Pada blockchain, terdapat dua jenis token yaitu fungible dan non-fungible. Fungible merupakan kondisi dimana nilai suatu barang bersifat sepadan dengan barang yang lain dan dapat ditukarkan (interchangeable) contohnya 1 buah emas 2 gram dapat ditukar dengan 2 buah emas 1 gram karena pada dasarnya kedua emas tersebut sama-sama bernilai 2 gram.
  • Sedangkan non-fungible sendiri merupakan kondisi dimana nilai suatu barang berbeda dengan barang yang lain karena bersifat unik dan tidak dapat diduplikasi contohnya tiket pertandingan basket yang memiliki nomor tiket berbeda tidak dapat ditukarkan satu sama lain karena tidak memiliki nilai yang sama.
  • Maka dapat dikatakan NFT(non- fungible token) merupakan aset digital yang merepresentasikan karya seni seperti lukisan, kartu olahraga atau musik dimana aset digital ini bersifat unik, tidak dapat duplikasi dan dapat ditransaksikan seperti halnya aset fisik. NFT tidak dapat diduplikasi karena kepemilikan NFT tercatat di blockchain dan mudah untuk dilakukan verifikasi kepemilikan.Di Kolektibel, proses transaksi NFT tercatat dengan baik di jaringan blockchain Vexanium.

Apakah itu Primary Market?

  • Primary market merupakan market yang mempertemukan IP owner dan kolektor secara langsung dimana primary market memfasilitasi IP owner untuk dapat merilis asetnya secara langsung kepada kolektor. Sedangkan dari sisi kolektor, kolektor dapat menjadi tangan pertama yang memiliki sebuah aset koleksi digital dari IP owner di primary market.

Apakah itu Secondary Market?

  • Secondary market merupakan tempat bertemunya para kolektor dimana kolektor dapat menawarkan koleksi NFT mereka yang telah dinilai ulang. Pada secondary market ini, NFT yang ditawarkan merupakan NFT yang didapatkan oleh kolektor di primary market namun berupa momen yang sudah dibuka atau dikeluarkan dari pack sehingga para kolektor akan mendapatkan tipe momen yang sesuai dengan yang tertera di deskripsi NFT.

Apakah itu Pack?

  • Pack adalah produk yang ditawarkan di primary market dimana isi dari pack tersebut adalah momen-momen berbeda dengan serial number yang juga berbeda. Untuk mengetahui waktu perilisan pack (packs drop), kolektor dapat terus mengikuti Kolektibel di Instagram dan Discord.

Apakah itu Packs Drop?

  • Packs drop merupakan saat dimulainya penjualan NFT kepada publik pada tanggal yang telah ditentukan dimana pack drop tersebut menawarkan momen-momen berdasarkan tipe rarity yang berbeda-beda.

Apa saja level rarity NFT Kolektibel?

  • NFT adalah digital merchandise berbentuk NFT hasil kolaborasi antara Kolektibel.com dengan berbagai partner yang ada di platform Kolektibel. Produk NFT ini dikemas dalam bentuk ‘Pack’ dimana dalam setiap ‘Pack’ berisi video momen-momen terbaik dengan level rarity yang berbeda.
  • NFT Kolektibel tersedia dalam 3 level: Common, Rare dan Epic.
  • Common Pack merupakan tipe pack yang paling banyak tersedia dan hanya akan menampilkan momen-momen umum, Common Pack pada umumnya dikenal juga dengan istilah Base Set pack. Rare Pack berada di antara common dan epic dimana merupakan tipe pack yang menampilkan kombinasi dari satu momen rare dan tiga momen common. Epic Pack merupakan pack yang paling banyak dicari oleh para kolektor karena merupakan pack dengan harga tertinggi dan bersifat langka, pack ini menampilkan satu momen epic dan tiga momen common.
  • Kombinasi dari setiap rarity yang terdapat di pack dapat berubah sewaktu-waktu. Bagi kolektor yang ingin mengoleksi IBL NFT dapat mengunjungi halaman berikut.

Apakah Itu Kolektor Point?

  • Kolektor Point merupakan jumlah nilai poin dari momen NFT yang di hold oleh kolektor dimana nilai ini ditentukan berdasarkan rarity level momen (Common, Rare dan Epic). Fitur Kolektor Point ini ditujukan untuk  mengapresiasi kolektor dan memastikan utilitas dari level NFT tertentu dinikmati oleh kolektor yang tepat.
  • Kolektor Point juga memegang peranan penting pada momen perilisan Packs Drop baru dimana kolektor perlu mengumpulkan sejumlah poin yang ditentukan untuk mengoleksi Packs Drop tersebut.
  • Berikut adalah nilai Kolektor Point per momen NFT saat ini*: [Common = 30 Point], [Rare = 400 Point] dan [Epic = 1200 Point]. Note: Nilai kolektor Point per momen NFT dapat berubah sewaktu-waktu

Apakah itu Collection?

  • Collection merupakan kumpulan dari momen dan pack yang dimiliki oleh kolektor, momen yang ingin ditawarkan kepada kolektor lain dan quest yang perlu diselesaikan untuk mendapatkan reward.

Apakah itu Unboxing Party?

  • Unboxing Party merupakan event dimana kolektor dapat membuka pack koleksinya bersamaan dengan kolektor lainnya pada jadwal yang telah ditentukan dimana acara ini dihosting oleh Kolektibel serta kolektor juga dapat mendapatkan berbagai hadiah yang disediakan.Unboxing party ini juga dihadiri oleh Guest Star pada setiap event nya.

Apakah itu Waitlist?

  • Waitlist merupakan situasi dimana user perlu mendaftar untuk mendapatkan informasi ketika Kolektibel sudah dalam tahap open beta. Untuk saat ini, Kolektibel masih dalam tahap closed-beta sehingga user belum dapat mendaftar dan mengoleksi NFT.